NetSuite, Solusi Bisnis Masa Kini


Sally Christiana, Business Consultant Edsen Consulting
Perubahan adalah sebuah keniscayaan. Tentang hal ini ada ungkapan terkenal: tidak ada yang abadi kecuali perubahan. Dalam semangat itulah perkembangan aneka teknologi membuat kehidupan manusia semakin mudah.

Dewasa ini berkembang apa yang disebut perencanaan sumber daya perusahaan. Dalam bahasa Inggris disebut Enterprise Resource Planning (ERP). Secara singkat, ERP merupkan sistem informasi yang digunakan oleh perusahaan untuk mengintegrasikan dan mengotomatisasikan proses bisnisnya. Otomatisasi dan integrasi itu bisa mencakup aspek operasi, produksi, hingga distribusi.

Untuk menjalankan sistem ini, banyak perusahaan sudah menggunakan model cloud ERP. Dengan menggunakan internet, segala proses komputasi itu berjalan. Segala catatan dan dokumen disimpan di sana. Dengan ini aktivitas akuntansi, manajemen operasi hingga pelaporan dijalankan di cloud.

Bila demikian, kerja dan koordinasi perusahaan menjadi lebih cepat dan mudah. Bisa dibayangkan bila sebuah perusahaan dengan banyak unit berikut personelnya harus berkoordinasi secara manual. Tentu akan menyita waktu, tenaga, dan berpotensi terjadi kesalahpahaman, miskomunikasi hingga ketidakakuratan data dan informasi.

Pada sisi yang lain, dengan sistem ini akan menekan sejumlah biaya. Beberapa di antaranya, biaya upfront untuk semua infrastruktur komputasi seperti hardware dan server data. Selain itu, biaya yang dikeluarkan untuk IT support bisa ditekan.

Belum lagi, tingkat aksesibilitas yang sangat mudah. Ia bisa dijangkau dari mana saja sepanjang ada koneksi internet. Data dan informasi bisa diakses secara update dengan tingkat kekeliruan yang sangat minim.

Solusi  NetSuite

Netsuite merupakan salah satu cloud ERP yang hadir dengan banyak keunggulan. Keberadaannya sudah diakui di tingkat global. Lebih dari 30 ribu perusahaan atau organisasi dengan aneka lini usaha dan industri menggunakannya. Dengan sumber daya sepuluh kali lebih besar dari para pesaingnya membuat kapasitas dan kapabilitas Netsuite tak diragukan lagi.

Sejak berdiri pada 1998 di California, Amerika Serikat, layanan NetSuite kini sudah menjangkau tanah air. Dengan kantor utama terdekat di Singapura memungkinkan para pengguna dan calon klien bisa dengan mudah menjalin kerja sama.

Sebagaimana disinggung sebelumnya, Netsuite hadir untuk memberikan layanan cloud ERP untuk mendukung pengoperasian perusahaan dalam urusan keuangan, sumber daya manusia, pemesanan, penyimpanan, pengepakkan, hingga transaksi pembayaran.
Berbagai keunggulan NetSuite
Dengan fungsi-fungsi tersebut, jelas NetSuite akan membuat manajemen bisnis dan pengoperasiaan organisasi atau perusahaan menjadi efektif. Belum lagi Netsuite hadir dengan segebung keunggulan.

Pertama, tingkat fleksibilitas yang tinggi memungkinkan Netsuite memberikan layanan terbaik seturut perkembangan bisnis atau usaha. Sistem bisnis akan diubah menjadi lebih efektif, kinerja bisnis ditingkatkan, memungkinkan mengadopsi model bisnis baru hingga kesempatan melakukan spin-off.

Kedua, Netsuite memiliki sistem business intelligence yang memungkinkan analisis dilakukan secara real time. Ini menjadi kelebihan NetSuite. Setiap pengguna bisa mengetahui situasi terkini secara akurat. 

Data dihadirkan secara cepat dan akurat. Dengan demikian, pengguna tahu apa yang harus dilakukan seturut laporan dan indikator yang telah ditampilkan. Menariknya, dengan sistem canggih tersebut, pengguna tidak dibebankan biaya tambahan.

Ketiga, ERP juga dirancang untuk kebutuhan sektor e-commerce. Sistem yang dibangun akan menjadi lebih dinamis dengan pengaturan yang bisa dikustomisasi sesuai keinginan pelanggan.

Keempat, NetSuite hadir untuk mengakomodasi dan melayani perusahaan modern. Berbasis cloud memungkinkan para pengguna mengaksesnya dengan perangkat teknologi dan sistem manapun. Meski begitu pengoperasiannya cukup mudah.
Pengguna berbahasa Indonesia bisa dengan mudah memakainya.
Harga fleksibel

Kehadiran NetSuite terbukti mampu memangkas sejumlah biaya operasional. Tidak ada anggaran untuk jaringan (network), hardware, hingga aplikasi. Sebagaimana dikatakan Sally Christiana, Business Consultant Edsen Consulting saat acara blogger dan media gathering, Selasa (27/11/2018), investasi yang dikeluarkan untuk mendapatkan layanan Netsite pun fleksibel.

Harga dipatok berdasarkan modul dan user. Selain itu diimplementasikan berdasarkan keperluan dan konfigurasi. Dengan biaya mulai dari 50 ribu USD, pengguna sudah bisa mendapat layanan standar dengan implementasi tertentu, berikut penggunaan selama setahun. Seiring berkembangnya perusahaan. layanan NetSuite pun bisa disesuaikan.
NetSuite hampir menjangkau seluruh benua.
Meski pusat data terdekat berada di Singapura, layanan Netsuite sudah banyak dinikmati di tanah air. Sejumlah perusahaan di Indonesia sudah merasakan manfaatnya. Edsen Consulting hadir untuk menangkup kebutuhan para pengguna di dalam negeri. Perusahaan ini siap memberikan layanan dan segala informasi terkait.

Tunggu apa lagi. Bila ingin perusahaan dan usaha anda dijalankan dengan sistem informasi berkualtias, akurat, tepat waktu dan terukur, maka NetSuite adalah solusinya. Bersertifikat internasional dengan reputasi yang telah diakui di tingkat global, keandalan NetSuite tentu tak perlu diragukan lagi.



Comments

  1. sudah lama dengar netsuite, produknya Oracle, ternyata Edsen salah satu konsultan bagi perusahaan utk pakai ini ya. Mantab!

    ReplyDelete
    Replies
    1. ya benar saya juga udah lama dengar tetapi baru kali ini dapat informasi lebih

      Delete
  2. ya benar saya juga udah lama dengar tetapi baru kali ini dapat informasi lebih

    ReplyDelete
  3. Info penting dan menarik buat para pelaku bisnis, Netsuite memiliki banyak kelebihan, salah satunya memiliki sistem business intelligence yang memungkinkan analisis dilakukan secara real time, jadi Setiap pengguna bisa mengetahui situasi terkini secara akurat! ini patut dicoba

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

Menjaga Rantai Juara Indonesia di Singapura Open SS 2016

Menulis Terus Sampai Jauh...

Millennial Marzukiana, Strategi “Proxy War” Ananda Sukarlan untuk Bang Maing